Saat ini fitur translate otomatis sudah tersedia dan bisa saya katakan mendekati sempurna jika kawan2 menonton video youtube, walaupun fitur translate di youtube ini sudah ada sejak awal, namun cara kerjanya tidak sebagus sekarang.
Oke, untuk mengaktifkan fitur translate otomatis ini, silahkan kawan2 menuju yotube studio, kemudian masuk ke menu editing di salah satu video kawan2, setelah itu scrol ke bawah, klik tulisan tampilkan lebih banyak kemudian scrol lagi dan pilih di bagian bahasa, subtitel dan teks. Nah, pada kolom bahasa video silahkan pilih bahasa yang kawan2 gunakan sesuai dengan bahasa di video yang dibuat, misalnya bahasa indonesia, kemudian pada kolom bahasa judul dan deskripsi, pilih juga bahasanya sesuai dengan bahasa yang ada di judul dan deskripsi video kawan2, mislanya bahasa indonesia. setelah itu, silahkan klik simpan atau publikasikan untuk video yang baru dibuat.
selain cara ini, ada cara yang lebih mudah yaitu dengan mengaktifkan fitur translate otomatis ini saat kawan2 akan membuat video terbaru, adapun langkah2nya, silahkan klik ikon gerigi di bagian setelan, kemudian pilih tulisan default upload, pilih setelah lanjutan dan tentukan bahasanya di bagian bahasa, subtitel dan teks video.
Namun, pengaturan ini berlaku untuk keseluruhan video, jadi kawan2 harus memastikan bahwa bahasa di keseluruhan video kawan2 memang menggunakan 1 bahasa, jika ada bahasa yang berbeda dari keseluruhan video kawan2, maka bisa menggunakan cara yang pertama tadi.
Perlu diingat ya kawan2, untuk setiap video yang baru diupload, fitur translate otomatisnya tidak langsung muncul, hal ini terlebih dahulu akan diproses oleh mesin translator dari youtubenya.
Agar hasil translate otomatis di youtube ini bekerja dengan baik, maka usahakan saat berbicara harus jelas pengucapannya.
Mari kita lihat salah satu video saya, nah, jika translate otomatis sudah tersedia, akan ada icon subtitel seperti ini, silahkan di klik untuk mengaktifkannya. Untuk mengatur translate nya, klik menu setting, pilih subtitel kemudian pilih terjemahkan otomatis setelah itu pilih bahasanya, misalnya bahasa inggris,
Oya, untuk mengaktifkan fitur ini, kawan2 harus berada di mode desktop jika ingin mengaturnya melalui HP, kalau saya lebih memilih mengaturnya melalui PC atau laptop seperti di tutorial ini.
Iya memang benar ini, youtube udah canggih banget, bisa auto caption 😶
ReplyDelete