Apa maumu dan Apa tujuanmu wahai Corona
Karya Ibrahim Lubis
Karya Ibrahim Lubis
Tepatnya di tahun 2019
Tersiar kabar dari kota Wuhan di China
Sebuah Virus mematikan dan sangat berbahaya
Semula manusia biasa saja
karena yakin ada obatnya
tapi, siapa sangka ini awal bencana untuk seluruh dunia
Namanya,....
namanya Virus Corona
begitulah Ilmuan dan Medis menamakannya
sebuah virus yang mengguncang dunia
bahkan adidaya tak kuasa menghadapinya
Dia tak berwujud dan tak bisa diraba
Namun dia jelas dan nyata adanya
Wahai Virus Corona, apa maumu dan apa tujuanmu
Hmm, kamu sukses
Mengobrak-abrik sistem kemanusiaan, sistem perekonomian dan sistem etika sosial di dunia
Akibat ulahmu, tak ada lagi yang namanya berjabat tangan, tak ada lagi majelis perkumpulan
Akibat ulahmu semua terlarang
Akibat ulahmu, sosial kemanusiaan dipertaruhkan
Wahai virus Corona apa tujuanmu
Karena dirimu semua penuh kecurigaan
Kami yang menjadi targetmu
Penuh was-was dalam kepanikan
Gelombang kehidupan terus terancam
Air mata terus berlinang membasahi para korban
Ditambah lagi kerasnya kehidupan
Semakin memuncak ke arah kehancuran
Kamu itu makhluk apa Corona?
Kamu datang dengan kengerian
Hadirnya dirimu telah berhasil
Membuat segenap dunia menutup diri
Banyak manusia terisolasi
Bersembunyi takut tak terperi
Wahai Tuhan...
Kami sadar kami lemah
Kami sadar, mungkin jika sebelumnya ada kesombongan
Hadirnya virus ini telah membuka mata kami di dunia
Betapa lemahnya kami sebagai manusia tanpamu wahai Tuhan
Wahai Tuhan...
Mikroba ini sudah merusak sendi kehidupan kami
Merusak sistem dan tatanan sosial
Merusak sikologi, fisik dan pikiran
Wahai Tuhan...
Saat ini kami berikhtiar
Saat ini kami terus berdoa
Kami meminta, kami berpasrah
Tunjukkanlah kepada kami jalan dan solusinya
Agar kami temukan pnangkalnya
Dari kekejaman virus Corona
Bantulah kami Tuhan
Ampunilah kam Tuhan
Semoga Virus Corona ini cepat berakhir dan pergi tanpa harus kembali lagi,..
Ayo Amiinkan...........!
Semoga manusia berfikir, muhasabah diri segala khilaf dan kekurangan.
ReplyDeleteJaga diri. Dengar Indonesia mahu buat PKP macam Malaysia.
asik juga nih kalo dijadiin lagu haha
ReplyDeleteWOW, what a fantastic post...that so eloquently expresses the horror our entire world is facing right now.
ReplyDeleteI truly hope and pray that something positive will eventually come out if all this tragedy...that maybe, just maybe...people worldwide will forget their differences, and become more tolerant and compassionate...and will come to realise the we are all part of one whole.
Your words are so deeply moving and are relevant for each and every one of us.
Thank you so, so much!😊😊
Have a good day...and stay safe.🙏🙏
virus yang mampu mengoncang dunia
ReplyDeleteTidak hanya terisolasi
tapi juga membuat manusia saling curiga dan membenci
Semoga saja cepat berlalu ya
Bulan ramadan tinggal hitungan hari lagi
Aamiin.. Semoga virus covid 19 segera pergi dr bumi supaya orang2 bisa beraktivitas lagi.
ReplyDeleteAamiin, semoga pandemi dan segara huru-hara terkait corona ini segera berakhir ya. Gw udah kangen pengen jalan-jalan lagi. Hiks :(
ReplyDeleteMakhluk kecil tak terlihat telah membuat manusia seolah tak berdaya. Semoga kita semua semaki sadar kuasa sang Pencipta
ReplyDeletesemoga aja wabah ini bukan permainan elit global. kasihan semua sektor pekerjaan terdampak semua...
ReplyDeleteSangat berharap virus mematikan ini segera kadaluarsa di bumi.
ReplyDeleteKehidupan kembali normal, tidak terpuruk seperti sekarang ini.
Aamiin ya Alloh.
ReplyDeleteWilayah kita sebatas doa dan usaha. Semoga pandemi ini membuat kita makin kuat, survive, dan 'naik kelas'.
semoga corona cepat berlalu ...aamiin
ReplyDelete