Terkait dengan banyaknya blog-blog saya yang sudah berubah wujud, maka sedikit terpikirkan juga tentang perubahan casing dari blog Terwujud.com. Adanya perubahan Template blog-blog saya dikarenakan:
1. Belum responsive
2. Loading yang cukup Berat
3. Validasi So Bad
Nah, menimbang 3 hal di atas, maka saya memberanikan diri untuk mengubah template dari semua blog saya disebabkan 3 hal di atas. Banyak template yang sudah saya kunjungi dan saya cari, tetapi hanya dua Template yang menarik perhatian saya yaitu template Blog ini sendiri dan Template Buatan Mas Adhy (Kompi Males from www.kompiajaib.com).
Namun, saya memutuskan untuk menggunakan Template buatan mas Adhy, mengapa tidak menggunakan template seperti blog Terwujud.com saat ini?, hal itu berdasarkan adanya kekurangan seperti:
1. Loading yang kalah jauh dengan template mas Adhy
Blog ini mencapai skor kecepatan 78=Desktop dan 61=Mobile, sementara pada blog-blog saya yang dipasang template Kompi Males mencapai skor 80-85=Mobile dan 85-99=Desktop
2. Skor Validasi
Skor untuk template mas Adhy lebih rendah Errornya dibandingkan blog ini, maka dari itu saya memilih template buatan mas Adhy
3. Javascript dan Juery yang ringan dan sedikit
Tidak banyak javascript dan Juery pada template buatan Mas Adhy, berbeda jauh dengan Blog buatan wRock.Org yang masih saya gunakan untuk blog ini, walaupun saya sudah memperbaiki dan membuang sebagian script-script yang berat dan tidak berguna.
Pertimbangan Berat
Walaupun demikian, tentu ada kekurangan dan kelebihan, sebab sebenarnya perubahan Template dari sisi Speed dan Validasi di antara dua Template yang saya sebutkan tidak terlalu jauh, oleh karena itulah saya sedikit bingung untuk merubah template Terwujud.com saat ini menjadi template buatan mas Adhy.
Butuh Saran
Oleh karena itu, saya membutuhkan saran dari teman-teman, apakah blog saya terdapat:
1. Loading blog (berat atau tidak)
2. Tampilan (sederhana atau terlalu ribet)]
3. Navigasi (cepat atau lambat)
4. Next page (cepat muncul atau tidak)
Jika dari 4 sebab diatas lebih banyak sisi negatifnya, maka saya akan merubah template blog ini dan pilihan saya tentu jatuh kepada template buatan Mas Adhy. Mohon sarannya ya!.
Template yang sedang mas pake ini keren dan ringan. Jadi ga usah di ganti kalau menurut saya sih
ReplyDeleteooo, terima kasih ya mas abdur, oya saya mohon maaf jika tidak sempat berkomentar di blog mas, tapi saya aktif kok mengunjungi blog mas, sebab saya sudah bookmark tu :D
DeleteUda ringan kok, Bang.. :D
ReplyDeleteTerima kasih atas masukannya ya beb, :D
DeleteSaran ya bapak, Boleh saran dari mahasiswa untuk dosen :D hahaha, menurut saya
ReplyDeleteTemplate ini bagus, hanya menurut saya orang terkesan susah menjadi titik fokus kemana harus fokus artinya kurang enak dipandang.
Terus pepaduan warna juga sedikit kurang pas
Fonts : juga menjadi pertimbangan saya, agak sedikit besar, tidak dalam postingan. terus pemilihan model fonts juga diperhatikan.
kelajuan, lumayan ringan sekarang.
Ini menurut saya, maaf bapak kalau ada yang menyingung atau gemana begitu.
Kalau menurut saya template yang sekarang ini juga sudah terbilang ringan kok mas, cuma tinggal di CSS Reset nya aja yang mengakibatkan scor page speed nya dibawah 80, sedagkan template mas Adhy kan CSS Reset nya sudah di non aktifkan
ReplyDeleteTime loading blog ini sangat cepat,tapi menurut saya templatenya terlalu melebar..saya pikir lebih baik 2 kolom fix..Thanks..
ReplyDeleteooo, makasih mas. Kalau masalah lebarnya memang di desain untuk responsivenya mas, sebab jika saya rubah ukurannya, maka responsive nya akan hancur dan butuh waktu lama untuk merubahnya secara keseluruhan :D
DeleteSaya tidak tahu sebelumnya Mas Ibrahim memakai template seperti apa, karena saya pengunjung baru di blog terwujud ini. Mas Adhy sendiri adalah satah satu sahabat blogger saya dan saya sangat senang dengan template buatan Mas Adhy sendiri karena loading nya yang jreng. :D
ReplyDeleteKalau ndak salah ada postingan terbaru dari Mas Adhy Suryadi tentang script manipulasi image yang di ubah ke bentuk base64 image. Walaupun belum menyelesaikan isu di speed insights, namun saya rasa script tersebut bisa membantu menampilkan image di blog kita jauh lebih cepat dibanding sebelum kita memasangnya. :D
Kalau untuk gambar yang menggunakan sistem base64 itu masih sedikit yang saya ketahui mas, makanya tidak saya terapkan pada blog ini :D
Delete